Article written

  • on Kamis, 05 Mei 2011
  • at 05.45
  • by pEnjAga~Hati

3 | The most Interesting Places for Visit and Take photos in Universitas Riau0


Sebenarnya ada banyak tempat yang unik dan menarik yang bisa kita jadiin objek photo yang ada di Universitas Riau. Kali ini kita akan bahas  3 teratas dulu.  Bagi kamu semua yang hobi photografi mungkin tempat-tempat  ini bisa dijadikan referensi berikutnya, OK siap ? ?  Check it out !!

Pertama : “ Butterfly Bridge“ (alias jembatan kupu-kupu)

Awalnya, jembatan butterfly ini bukan jembatan kupu-kupu pertama yang ada. Sebelumnya ada Bedford Butterfly Bridge pemenang kontes  kompetisi untuk jembatan pejalan kaki di atas Sungai Ouse di Bedford yang diadakan oleh Bedford Borough Council pada tahun 1996.

 
Bedford Butterfly Bridge  di Bedford, Inggris


 Butterfly Bridge di Universitas Riau, Pekanbaru

Kembali lagi ke “ Butterfly Bridge“ yang didirikan oleh Universitas Riau yang berada di kota Pekanbaru ini  “tidak kalah” menariknya dengan Bedford Butterfly Bridge yang ada di Inggris tersebut. Dari kontruksi yang hampir sama dengan Bedford Butterfly Bridge , “ Butterfly Bridge“ di Universitas Riau ini pantas dijadikan the number one of most interesting place for take photos yang ada di Universitas Riau. 

Selanjutnya : “Saung-saung Etnik” (multi fungsi)

Dilihat dari kontruksi yang ramah lingkungan, saung-saung ini memberikan warna tersendiri bagi tempat-tempat yang menarik untuk dijadikan objek photo. Dari atap yang terbuat dari daun rumbia, dan dinding-dindingnya terbuat dari kayu, membuat bangunan unik dan mungil ini sangat banyak dikunjungi oleh kalangan mahasiswa, dari hanya untuk bersantai ria sambil ngobrol, sebagai objek  photo, sampai banyak juga yang mengadakan rapat dadakan di saung-saung ini. Saung-saung Etnik ini difasilitasi juga dengan mushola dan kamar kecil / toilet. Nah, yang tertarik dengan pondokan mungil dan multifungsi ini silahkan berkunjung. 

Yang terakhir : “Jembatan Merah” 


Jembatan Merah ini didirikan jauh sebelum pendirian Jembatan Kupu-kupu. Tapi Jembatan ini tidak kalah menariknya dengan Jembatan Kupu-kupu tadi, karena memiliki keunikan tersendiri. Kenapa di sebut dengan Jembatan Merah ??? << hmmm, saya si juga gak tahu pasti, mungkin karena memang kontruski jembatan nya berwarna merah ya >>. Jembatan Merah ini bisa menjadi referensi lain untuk dijadikan objek photo kamu yang memang hobi photografi, lagi kebingungan mencari objek photo yang unik dan menarik, serta terjangkau.
Photografer : Regina Siagian

subscribe to comments RSS

There are no comments for this post

Please, feel free to post your own comment

Jaringan Mading Online Sekolah Pekanbaru is powered by Blogger.